SkOlo ~ Sekolah OnLine iPLUS

Sekolah OnLine iPLUS

SkOlo ~ Sekolah OnLine iPLUS adalah Sekolah Gratis bagi para member Komunitas iPLUS untuk dapat belajar terus baik tentang Digital Marketing, Internet Marketing atau Topik-topik lainnya.

Skolo di prakarsai oleh iPLUS Academy sejak tahun 2015. Skolo akan memanfaatkan Sosial Media atau tools lain yang akan di informasikan sebelumnya agar anda dan para pembicara dapat secara Live berinteraksi dalam Sekolah OnLine ini.

Nah karena Sekolah OnLine ini terbuka bagi member dan umum, maka akan ada beberapa Peraturan yang harus dipahami dan diikuti oleh setiap member yang ikut di dalamnya.

Berikut ini beberapa diantaranya:

  1. Setiap sesi peserta akan diberikan kesempatan untuk bertanya
  2. Peserta boleh menanggapi atau memberi respon dalam setiap sesi, dengan sopan dan baik
  3. Apabila ada peserta yang bertanya diluar Topik, hak dari Pembicara untuk menjawab atau tidaknya
  4. Setiap Skolo akan ada Pembicara dan Moderator
  5. Moderator akan mengatur alur dari Topik dan Skolo
  6. Moderator punya hak penuh untuk memberhentikan Skolo
  7. Pembicara dan Moderator berhak menolak hal-hal yang tidak sesuai dengan jalannya Skolo

Peraturan ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu, dan akan disesuaikan seiring berjalannya waktu dalam pelaksanaan Skolo dalam komunitas iPLUS Academy.

Semoga dengan adanya Skolo ini kami dapat terus berbagi manfaat kepada semua member.

Salam iPLUS!